ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Kita sering berpikir bahwa makan buah akan lebih baik dibanding makan cokelat atau donat. Tapi tunggu dulu, karena ternyata ada buah yang ternyata lebih manis dan punya kadar gula lebih tinggi lho dibanding donat. Namun jika porsi makan buah berlebihan, bukan tidak mungkin kadar gula juga akan tinggi.
Hati Hati Makan Buah Ini !!! Kadar Gulanya 2 Kali Lipat Dari Donat... |
Ahli nutrisi Stephanie Middleberg MS, RD, CND, menjelaskan dalam Well + Good bahwa memang mungkin mengalami peningkatan kadar gula darah hanya karena kamu banyak makan buah manis. Gula jenis fruktosa dan glukosa adalah pemicu utama meningkatnya kadar gula darah, dan buah semacam mangga dan pisang memilikinya.
Satu buah mangga bahkan diteliti punya kadar gula lebih tinggi dibanding donat. Itulah mengapa kombinasi makan buah pun perlu diperhatikan, jangan hanya memilih makan buah manis, buah lainnya yang asam dan tidak terlalu manis juga bisa kamu makan. Makanlah buah seperti alpukat, apel dan strawberry yang tidak begitu banyak mengandung gula.
Bagaimana pun, jika kamu tak punya risiko diabetes, makan mangga bisa lebih baik dibanding donat, karena selain kaya vitamin dan mineral juga tinggi serat dan antioksidan. Tapi jangan lupa untuk melakukan aktivitas fisik agar bisa membakar kalori gula ya, agar kadar gula darah kamu tidak naik drastis.
0 Response to "Hati Hati Makan Buah Ini !!! Kadar Gulanya 2 Kali Lipat Dari Donat..."
Posting Komentar